KULINER – Kuliner dari Yogyakarta juga memiliki peminat yang banyak di dunia, termasuk diantaranya Gudeg Jogja. Bahkan, saat ini beberapa makanan khas dari kota itu terdapat di berbagai restoran luar negeri. Misalnya saja di Clayton Road, Melbourne, Australia ada menyajikan gudeg dalam menu restaurantnya.
Gudeg dilah dari sayur nangka mudah yang dipadukan dengan gula palem dan juga santan. Biasanya makanan ini akan semakin lezat bila disajikan dengan tambahan ayam serta telur dan dimakan dengan nasi hangat.
Bahan pelengkap yang disajikan dalam makanan ini biasanya telur bacem atau ayam dan juga sambal krecek ataupun sambal tomat.
Resep Gudeg Jogja
BAHAN – BAHAN :
- 1 kg nangka muda yang sudah di rebus.
- 1 kg iga sapi
- 10 butir telur rebus (bisa disesuaikan dengan selera)
- 750 gr santan encer dari kelapa asli
- 500 ml santan kental dari kelapa asli
Bumbu Halus :
- 4 butir bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 6 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas
- 150 gr gula aren (bukan gula kelapa) boleh di tambah
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt garam
- 3-5 sdm kecap manis, sesuai selera
Pelengkap :
- Nasi Putih
- Opor ayam bumbu putih
- Sambal goreng krecek kering
- Sambal tomat
CARA PEMBUATAN :
- Siapkan semua bahan, Cuci hingga bersih.
- Susun didalam wajan daun salam, lengkuas, bumbu halus, iga sapi, dan nangka.
- Tambahkan santan dan tutup, masak dengan api kecil selama kurang lebih 4 hingga 5 Jam.
- Jika sudah 2 jam tambahkan gula, kaldu bubuk, kecap dan garam. Masak lagi hingga setengah kering, koreksi rasa dan tambahkan telur rebus.
- Lanjutkan memasak dan jika ingin sedikit berkuah bisa dihentikan proses masak, namun jika ingin lebih kering bisa dilanjutkan hingga mengerik.
- Jika sudah dirasa cukup, matikan kompor dan Gudeg siap disajikan.
PENYAJIAN :
- Siapkan semua bahan pelengkap
- Nasi, Gudek dan juga opor ayam.
- siapkan sambal
- Sajikan dengan nasi ditengah wadah besar lalu tambahkan gudeg dan telur, sambal dan juga opor ayam.
BACA JUGA : AYAM GORENG SAMBAL PECAK FAVORIT ORANG MEDAN