Resep soto betawi daging kuah santan ini cocok disantap saat hangat bersama keluarga, kuahnya kental, dagingnya empuk.
Indonesia memiliki kuliner yang banyak pilihan soto dari berbagai daerah, salah satunya adalah soto betawi yang khas dari betawi, Jakarta . Ciri khas dari soto ini adalah kuahnya yang terbuat dari kuah santan dan susu sehingga membuat rasanya semakin gurih.
menu ini bisa dijadikan inspirasi hidangan makanan bersama keluarga di rumah. Walaupun menggunakan banyak bahan, tetapi membuatnya tidaklah terlalu sulit ya bunda.
Soto betawi bisa menjadi menu makan siang ataupun makan malam karena porsinya sangat mengenyangkan. Untuk bunda yang kurang suka santan bisa menggunakan susu untuk kuahnya. Rasanya yang samkin creamy dan nikmat.
Bahan-bahan Soto Betawi Santan :
Bahan Utamanya :
- 200 garm daging sapi sandung lembur
- 150 gram paru sapi
- 150 gram babat sapi
- 4 cm kayu manis
- 1 1/2 batang serai ( memarkan )
- 2 lembar daun jeruk ( buang tulangnya )
- 3 lembar daun salam
- 1 butir kembang lawang
- 5 buah cengkeh
- 3 siung bawang putih ( haluskan )
- 2 cm kunyit ( haluskan )
- 1/2 biji pala
- 200 ml santan
- 200 susu cair full cream
- 1/2 sdt gula
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 5 sdm minyak sayur/goreng
- Bahan Bumbu Halusnya :
- 11 siung bawamg putih
- 5 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah ( buang bijinya )
- 3 butir kemiri ( disangrai )
- 1 cm lengkuas
- 1 cm jahe
BACA JUGA : Resep Gulai Belacan
2. Bahan Pelengkapnya :
- 20 gram kentang ( potong dadu,cuci bersih dan lalu digoreng )
- 1 buah tomat ( potong dadu )
- 1 batang seledri ( iris halus )
- 1 batang daun bawang ( iris kasar )
- Jeruk limau secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
- Emping secukupnya
3. Cara Membuat Soto Betawi Santan :
- Rebus daging, paru, dan juga babat selama 15 menit. Lalau angkat dan tiriskan
- Rebus kembali danging, paru, dan jeroan dalam 500 ml air. Masukan bawang putih, dan jahe yang sudah di haluskan tadi ya, rebus hingga kaldu daging keluar.
- Tumis bumbu halus seperti cengkeh, kunyit, biji pala, kembang lawang, serai, kayu manis, daun jeruk, dan daun salam hingga matang.
- Setelah tumisannya sudah matang, masukkan kedalam kaldu rebusan daging tadi. Masak hingga mendidih, tuangkan santan aduk rata ya.
- Setelah itu tambahkan garam, merica bubuk, gula, dan pala bubuk. Masak lagi hingga mendidih. Angkat, sajikan selagi hangat bersama dengan bahan pelengkapnya ya bunda.