Resep Es Palu Butung Khas Bugis, ini sangat rekomendasi buat moms ya. Dikarenakan rasanya yang enak, dan cocok untuk si kecil ya moms. Resep Es Palu Butung, termasuk salah satu kuliner yang sudah langka. Olahan ini identik dengan rasanya, yang manis lengket dengan tekstur yang lembut. Sajian kuliner ini, mempunyai cita rasa yang sangat khas dengan lapisan kuah santannya.
Bahan-bahannya Sebagai Berikut :
- 8 buah pisang kepok
- 55 gram tepung beras
- 1 sendok makan tepung terigu
- 200 mililiter santan instan
- 400 mililiter air bersih
- 1/2 sendok teh garam halus
- 2 lembar daun pandan
- Secukupnya syrup cocopandan
- Secukupnya susu kental manis
- Secukupnya es batu diserut / dihancurkan
BACA JUGA : Resep Makao Khas Manado Dan Cara Membuatnya
Cara Membuatnya Sebagai Berikut :
- Pertama siapkan semua bahannya, kukus pisang kepok hingga matang. Jika sudah matang, maka angkat dan biarkan dingin dan sisihkan.
- Membuat bubur sum-sumnya : pertama larutkan tepung beras, tepung terigu kedalam air. Lalu sisihkan, dan masukkan daun pandan kedalam panci dan santan. Selanjutnya didihkan, sambil terus diaduk.
- Saring larutan tepung kedalam santan yang mendidih dan tambahkan garam, lalu aduk rata dan jangan ditinggal. Dan masak di atas api kecil, sampai mengetal dan mengkilat. Setelah itu angkat, jika ada letupan-letupan kecil tandanya sudah matang.
- Selanjutnya, tuangkan ke dalam wadah / mangkuk, dan biarkan sampai dingin.
- Untuk cara penyajiannya : Maukkan serutan es batu kedalam mangkuk, lalu tunagkan susu kental manis, tambahkan potongan pisang kukus. Kemudian bubur sum-sum dan siram dengan sirup cocopandan. Bisa juga diberikan topping sesuai selera ya.