Resep Serundeng Ayam Sambal Cibiuk masakan dari Garut, Jawa Barat, yang banyak di gemari oleh masyarakat sekitarnya. Resep Serundeng Ayam Sambal Cibiuk memiliki rasa yang khas dari kemangi, tomat hijau dan serta dari kelapa bercampur dengan kaya rasa.
Bahan Untuk Serundeng Ayam Sebagai Berikut :
1 buah kelapa parut ( setengah tua )
300 gram dada ayam ( rebus ayam dan suwir-suwir )
250 mililiter kaldu ayam
4 sendok makan minyak goreng/sayur
1 sendok teh garam ( sesuaikan selera masing-masing )
Secukupnya kaldu bubuk
1 sendok makan gula putih ( sesuaikan selera )
Bumbu Yang Dihaluskan Sebagai Berikut :
7 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sendok makan ketumbar sangrai
3 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 batang serai ( bagian putihnya digeprek )
1 sendok teh lada bubuk
Bahan Untuk Sambalnya Sebagai Berikut :
35 buah cabai rawit
7 buah cabai hijau besar
4 buah tomat hijau
2 siung bawang putih
2 ikat kemangi
Secukupnya minyak goreng
1 sendok teh gula pasir
1 sendok teh garam
Secukupnya air untuk merebus
Penyedap rasa secukupnya
Cara Membuatnya Sebagai Berikut :
1. Siapkan semua bahan utamanya, kemudian panaskan minyak dengan api sedang, jika sudah panas maka tumis bumbu yang telah di haluskan tadi seperti bawang merah, bawang putih, ketumbar sangrai. Tumis bumbu hingga harum dan matang, lalu tambahkan daun salam, daun jeruk dan juga serainya ya moms. Masak hingga semua bahan layu, dan matang sempurna jangan lupa diaduk agar tidak gosong bawahnya.
2. Bila sudah mengeluarkan aroma, maka maukkan ayam yang telah di suwir-suwir tadi. Diaduk hingga tercampur rata ya moms, masak dengan api kecil cenderung besar ya. Lalu tambahkan secukupnya garam, penyedap rasa, dan tambahakan juga gula pasir secukupnya ya.
3. Selanjutnya koreksi rasanya, jika rasanya sudah pas maka biarkan hingga kaldunya menyusut dan agak kering. Kemudian angkat serundeng ayam tersebut ya.
BACA JUGA : Resep Nasi Ulam Merah Putih
Cara Membuat Sambalnya Sebagai Berikut :
1. Petik tangkai cabainya rawitnya, lalu cuci bersih semua bahannya. Siapkan panci dan rebus air hingga mendidih, jika sudah mendidih, maka masukkan semua bahan, berikan sedikit garm, rebus kembali hingga semua bahan matang.
2. Bila sudah matang maka, tiriskan dahulu. Jika sudah tidak ada airnya maka haluskan semua bahan yang telah di rebus tadi, dan jika sudah halus maka sisihkan dahulu, siapkan wajan dan berikan secukupnya minyak goreng, dan tumis bumbu yang telah di halusakan tadi.
3. Tumis bumbunya hingga harum dan matang, setelah itu berikan secukupnya garam, secukupnya gula pasir dan juga penyedap rasa ya moms. Kemudian koreksi rasanya, dan tambahkan daun kemangi yang sudah di petik dan sudah di cuci bersih ya. Diaduk sampai tercampur rata, Dan matikan kompornya, siapkan piring saji dan hidangkan bersama nasi hangat dan juga ayam serundengnya.