Resep Rujak Kuah Serut Khas Jawa Timur, salah satu kuliner khas Indonesia yang banyak disukai dan mudah untuk ditemukan di berbagai daerah. Dan pada umumnya, rujak terbuat dari buah-buahan dan juga sayuran yang diiris atupun ditumbuk , kemudian diberi bumbu. Resep Rujak Kuah Serut, salah satu hidangan tertua dan makanan paling awal yang di definisikan secara historis di Jawa Kuno.
Bahan Sambal Rujak Kuah Sebagai Berikut :
- 7 buah cabai rawit merah ( dihaluskan / dipotong tipis )
- 1 sendok makan asam jawa
- 1 sendok teh terasi udang
- 150 gram gula merah
- 1 sendok teh garam
- 550 milliliter air ( sesuaikan dengan kekentalan yang diinginkan )
BACA JUGA : Resep Ayam Bakar Kalasan Khas Solo
Bahan Untuk Buahnya Sebagai Berikut :
- 1 buah nanas ( yang matang sempurna, ukuran sedang )
- 1/2 kilogram bengkoang
- 1/2 kilogram kedondong
- 2 buah timun segar
- 2 buah mangga
Cara membuatnya Sebagai Berikut :
- Pertama siapkan bahannya terlebih dahulu, kupas kedondong dan juga bengkoangnya. Lalu cuci bersih dan serut memakai parutan keju. Dan kupas timunnya namun jangn dikupas semua, sisahkan kulitnya sedikit agar tampak segar. Kupas mangganya, dan serut dengan parutan keju ya.
- Setelah itu, kupas nanasnya bersihkan mata nanasnya. Kemudian cuci bersih, dengan air yang mengalir. Sebelum dicuci lumuri dengan garam terlebih dahulu nanasnya, agar tidak gatal. Setelah bersih, potong-potong kecil nanasnya ya.
- Membuat kuah rujaknya : masukkan aior didalam panci, tambahkan cabe, asam jawa, terasi, gula merah, dan juga garam. Lalu rebus semua bahan, hingga rebusan tersebut mendidih dan gula tercampur dengan rata ya. Jika sudah mencair, maka matikan api kompornya dan diamkan hingga dingin dan saring.
- Siapkan mangkuk saji, dan letakkan buahnya kedalam mangkuk tersebut. Dan siram dengan kuah rujaknya, lalu tambahkan kacang gorengnya.
- Rujak serut ini dapat di nikmati, dengan tambahan kerupuk ataupun juga dengan es batu.