Kuliner Rasa Pedas Dan Gurih : Pendap Khas Bengkulu
Pendap

Pendap atau sering disebut dengan nama ikan pais adalah salah satu kuliner khas dari Provinsi Bengkulu yang memiliki cita rasa pedas dan gurih. Biasanya masakan ini dibungkus dengan daun talas sehingga memiliki aroma yang khas.

Kuliner khas Bengkulu ini sudah menyebar di sejumlah kota yang ada di Indonesia seperti Jakarta, Lampung, Pangkal Pinang, Palembang dan Jambi. Bahkan sudah menembus pasar mancanegara seperti Australia, Belgia, Jepang, dan negara lainnya.

Pendap sudah menjadi salah satu makanan favorit bagi para wisatawan Sumatra maupun di luar Sumatra. Masakan ini memiliki kesamaan dengan pepes ikan dari cara pembuatannya, namun memiliki perbedaan dari bahan dan daun talas sebagai pembungkus makanan ini.

Resep Dan Cara Membuat Pendap

Bahan-bahan :

  • 180 g ikan kakap fillet
  • 100 g kelapa parut (setengah tua)
  • 3 sdm ambu-ambu (kelapa rendang)
  • Garam
  • Kaldu jamur
  • Daun pisang
  • Daun talas (agak muda)
  • Tali katun

BACA JUGA : Resep Bubur Pedas Dengan Cita Rasa Khas Sambas

Bumbu Halus :

  • 8 buah cabai merah keriting
  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 7 siung bawang merah
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas jahe
  • 20 g kunyit
  • 4 btr kemiri, sangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 1 btg serai
  • 3 lbr daun jeruk

Bumbu Rebus:

  • 4 lbr daun jeruk
  • 5 lbr daun salam
  • 5 buah asam kandis
  • 2 lbr daun kunyit
  • Air secukupnya

Cara Membuat :

  • Haluskan cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, cabai rawit hijau, lengkuas, jahe, kunyit, kemiri, serai, dan daun jeruk. Sisihkan.
  • Siapkan wadah, campur bumbu halus, kelapa parut, garam, ambu-ambu, dan kaldu jamur sampai rata.
  • Siapkan daun pisang yang sudah dicuci bersih. Tumpuk dengan 3 lembar daun talas lalu tuang campuran bumbu, ikan, dan tutup lagi dengan bumbu.
  • Lipat daun talas lalu lipat kembali di dalam daun pisang dan ikat.
  • Siapkan panci presto, masukkan air, daun salam, daun jeruk, asam kandis, dan daun kunyit. Diamkan sampai mendidih lalu masukan pendap dan masak selama 8 jam/presto selama 1 ½ jam.
  • Setelah matang lalu keluarkan dan dinginkan. Buka daun pisang dan sajikan.